Lukiskan Imajinasimu!

Ya… Barang kali ada yang mau punya hobi nggambar…. Nah, itu yang aku maksud di judul. Setiap kalian menggambar, pasti ada yang ingin kalian gambar. Jelas lah….

Maksudku, menggambar itu bisa kalian kreasikan. Mau gambar daun pink, kuda berambut pirang (eh, kuda itu bersurai ya?), terserah kalian deh! Pokoknya, menurutku, menggambar itu seru! Imajinasiku melejit kalau lagi menggambar.

Boleh saja kalian menggambar… Tapi jangan sampai lalai segalanya. Aku biasa menggambar jika ada yang ingin kulukiskan. Karena kalau dipikir doang, biasanya kurang keinget… Atau menggambar saat berusaha meningkatkan mood.

Ya… Kalau kalian lagi niat mau nggambar aja… Kalau nggak mau nggambar… Nggak aku paksain kalian nggambar kok!

Ayolah…. Kadang-kadang gitu… Kalian menggambar. Sesuka kalian deh! Lama-lama, kalian jadi pandai berimajinasi. Sekarang, cari inspirasi buat nggambar itu banyak! Bisa lewat film, komik, bacaan, dan lainnya.

Kalian bisa menggambar pemandangan dulu. Misalnya menggambar pemandangan yang sering kalian lihat. Atau pemandangan yang sedang kamu khayalkan.

Kalau kalian suka tumbuhan, kalian bisa mulai menggambar pohon. Pohon yang ditemani rerumputan misalnya. Atau bunga kecil yang tumbuh di halaman rumah.

Yang suka hewan, mulailah dengan menggambar ayam misalnya. Cari hewan yang tak terlalu sulit digambar. Misal ; domba, ayam, bebek, burung. Hewan yang sering kalian lihat juga boleh!

Setelah itu, kalian bisa lebih mengembangkannya lagi. Bisa dengan mewarnai gambar itu. Atau dengan menambahkan hiasan baru. Misal ; kamu menggambar pemandangan desa. Kamu bisa menambahkan gambar petani atau burung misalnya.

Terserah kalian deh! Kalian juga bisa berlatih menggambar. Belajar ke ahlinya. Jika menggambar sudah terbiasa, kamu bisa lebih mudah berimajinasi. Lebih mudah membuat cerpen atau cerita misalnya. Atau mulai sedikit-sedikit membuat komik. Komik ala-ala aja….

Jika sudah mahir menggambar dan berimajinasi, kalian bahkan bisa mulai membuat karakter lho! Karakter untuk cerita atau komikmu mungkin….

Oh ya! Kalau ingin gambaran kalian bagus, buat diri kalian percaya diri dulu. Setelah itu, perhatikan benda yang akan kamu gambar. Misalnya, aku biasa memperhatikan kucingku jika hendak menggambar kucing. Memperhatikan setiap detailnya. Lekuk tubuhnya, bentuk kakinya, tapi nggak memperhatikan bulunya… Hehehe…

Lukiskan imajinasimu! Latih otakmu! Selamat berkarya, Kawan!

Segitu dulu dariku. Maaf kalau pendek…

Beberapa gambaranku yang super jelek (karena aku terhitung masih pemula, belum masuk tingkat master)

gambar hiu hasil imajinasiku

     

 

 

 

 

 

 

NB : Gambar bisa di klik ya guys…

 

 

2 thoughts on “Lukiskan Imajinasimu!

  1. maasyallah bagus kok naf… ooh ya aku punya pantun buat kamu ^^
    pagi pagi makan bubur
    habis makan membaca buku
    ayolah tolong berkata jujur
    apakah benar kamu sahabatku?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *